9 cara alami mengatasi
rambut rontok – bagaimana
cara mengatasi rambut rontok? Nah, pada artikel kali ini saya akan membahas
mengenai Sembilan cara mengatasi rambut rontok menggunakan bahan alami.
Berbicara mengenai rambut rontok ini adalah suatu yang wajar, rata-rata orang
dan terutama wanita kebanyakan mengalami masalah ini, setidaknya rambut kita
akan mengalami kerontokan sebanyak 40-120 helai, sedangkan jumlah rambut kita
sendiri dapat mencapai 100 ribu helai. Seperti yang kita ketahui bersama rambut
menjadi sangat berharga untuk seseorang yang menjaga penampilan, apalagi
seorang wanita “Rambut adalah mahkota”, maka dari itu jangan membiarkan rambut
rontok, karena dapat menyebabkan kebotakan.
Setiap
orang mengalami tiga fase pada rambutnya, yaitu: pertumbuhan, istirahat dan
kerontokan. Setelah kerontohan maka akan kembali lagi ke fase awal yaitu
pertumbuhan, karena rambut rontok hanya sampai pada umbi. Sedangkan papil dan
bibit di bawahnya sudah menyiapkan pengganti rambut yang rontok.
Saat
ini sudah sangat banyak produk perawatan rambut, termasuk produk untuk
mengatasi rambut rontok, namun masih banyak orang lebih memilih menggunakan
cara alami untuk mengatasi rambut rontok, mungkin karena khawatir akan efek
sampingnya jika menggunakan produk kesehatan yang banyak mengandung bahan
kimia.
Baca juga: Cara menghilangkan jerawat dengan mudah
Banyak
hal yang menyebabkan rambut kita mengalami kerontokan. Diantaranya adalah
karena polusi, kurang nutrisi, paparan sinar matahari, faktor hormon, stres,
pemakaian bahan kimia, dan sebagian orang mengalami rambut rontok dikarenakan
mengindap penyakita tertentu.
Berikut
adalah beberapa cara alami mengatasi rambut rontok:
Cara alami mengatasi
rambut rontok:
1.
Mengatasi rambut rontok dengan lidah buaya
kandungan
ekstrak lidah buaya dapat membantu mengatasi kerontokan secara cepat dan alami.
Kandungan didalamnya, bisa membantu mengembalikan tekstur sel-sel kulit rusak
dan meremajakan sera membentuk sel-sel jaringan rambut menjadi lebih sehat.
Cara menggunakannya pun cukup mudah. Untuk cara penggunaannya adalah: basahi
rambut kemudian usapkan lendir yang terdapat pada bagian dagiang lidah buaya
hingga ujung rambut secara merata. Diamkan selama 15 sampai 20 menit, setelah
itu cuci rambut sampai bersih, lakukan 2 sampai 3 kali dalam seminggu untuk
menjaga rambut tetap sehat.
2.
Mengatasi rambut rontok dengan Kemiri
Minyak
kemiri memang sudah terkenal dari zaman dahulu, biasanya juga dipakai
menumbuhkan kumis maupun jenggot. Resep ini sudah dipakai dari orang tua kita
zaman dahulu dan hasilnya terpercaya sampai sekarang. Kandungan minyak kemiri
dapat menjadikan rambut lebih hitam, sehat dan mampu mengatasi masalah
kerontokan rambut. Kandungan minyak kemiri mampu membuat akar rambut menjadi
lebih kuat, dan mampu merangsang rambut untuk tumbuh pada bagian kulit kepala.
Cara menggunakannya yakni dengan menyangrai kemiri yang sudah ditumbuk kasar.
Setelah disangrai kemudian tumbuk sampai halus dan mengeluarkan minyak.
Selanjutnya usapkan minyak kemiri tersebut pada rambut hingga merata. Langkah
terakhir yakni keramas dengan shampo agar rambut menjadi bersih.
3.
Mengatasi rambut rontok dengan Buah alpukat
Cara
selanjutnya adalah dengan memanfaatkan buah alpukat., buah alpukat ini terkenal
akan protein dan protein sangatlah baik untuk pertumbuhan rambut, tidak heran
alpukat juga sering dipakai sebagai bahan utama untuk creambat maupun perawatan
wajah. kita dapat menggunakan buah
alpukat sebagai masker rambut, karena kandungan protein yang terdapat pada buah
yang satu ini sangat effektif untuk menguatkan rambut dan mampu memberi nutrisi
pada rambut kita. Selain mampu menguatkan rambut, buah ini juga mampu merangsang
pertumbuhan rambut. Caranya cukup dengan menghaluskan buah alpukat kemudian
balurkan pada rambut serta kulit kepala anda. Diamkan 20 menit lalu bilas
dengan shampo agar bersih.
4.
Mengatasi rambut rontok dengan Yogurt
Yogurt
merupakan salah satu bahan yang dapat digunakan untuk mengatasi masalah
kerontokan rambut. Caranya sangat mudah, anda dapat mengoleskannya pada bagian
kulit kepala dan biarkan 10 hingga 15 menit. Terapkan cara ini 2 hingga 3 kali
dalam seminggu hingga anda mendapatkan hasil yang anda inginkan.
5.
Mengatasi rambut rontok dengan Minyak esensial
Beberapa
minyak esensial yang terbukti dapat mengatasi rambut rontok yakni seperti
minyak zaitun, minyak wijen, dan minyak kelapa. kita dapat membalurkan minyak
esensial pada rambut dan kulit kepala secukupnya dan lakukan juga pemijatan.
Penerapan secara rutin 2 kali dalam seminggu dapat memberikan hasil yang
maksimal.
6.
Mengatasi rambut rontok dengan Bawang putih
Bawang
putih berkhasiat untuk mengurangi dan mengatasi rambut rontok. kita tinggal
haluskan bawang putih dengan blender, seperti dijadikan jus. Kemudian dioleskan
pada bagian rambut yang rontok sebelum tidur. kemudian paginya tinggal kita
membilasnya dengan air ataupun langsung ditambah dengan shampoo penumbuh rambut
akan lebih terasa efeknya. (untuk shampoonya disesuaikan dengan keinginan anda)
7.
Mengatasi rambut rontok dengan Teh hijau
Teh
hijau juga berkhasiat untuk mengurangi dan mengatasi rambut rontok serta
meningkatkan pertumbuhan rambut dikarenakan kandungan antioksidannya yang
tinggi. Cara mengolahnya juga gampang yaitu dengan cara, seduh dua kantung teh
hijau dengan air hangat. Kemudian balurkan seduhan teh hijau tadi ke rambut dan
kulit kepala yang rontok. Diamkan selama satu jam, kemudian bilas hingga
bersih.
8.
Mengatasi rambut rontok dengan Jahe
Jahe
juga dapat mengatasi rambut rontok, caranya hampir sama seperti menggunakan bawang
putih. Atau juga dapat kita kombinasikan keduanya dicampur dalam 1 blender.
Kemudian oleskan pada rambut anda, Kemudian keramas hingga bersih.
9.
Mengatasi rambut rontok dengan Jeruk Nipis
Jeruk
nipis yang identik untuk obat sakit tenggorakan ternyata juga bisa mengatasi
rambut yang rontok. Dengan beberapa buah jeruk nipis, kita sudah bisa melakukan
perawatan rambut yang rontok secara alami. Caranya sangat mudah, cukup iris
buah jeruk nipis menjadi beberapa irisan, dan usapkan pada kulit kepala. Jika
memilki ketombe, cara ini juga efektif untuk menghilangkan ketombe secara cepat.
Setelah diusap secara merata, diamkan sekitar 15 menit, kemudian bilas dan
keramas hingga bersih.
Nah,
demikian pembahasan mengenai 9 cara alami mengatasi rambut rontok, semoga dapat
bermanfaan dan terima kasih sudah berkunjung.
wih keren nih gan info cara mengatasi rambu rontoknya thanks udah bebagi
ReplyDeleteIya smaa-sama mbak.
DeleteKadang juga faktor umur yang menyebabkan rontok.. nice info
ReplyDeleteTerima kasih atas masukannya mas
Delete