Cara Mengecilkan Ukuran Foto Secara Offline menggunakan MS Office

Cara mudah dan cepat Mengecilkan Ukuran Foto Secara Offline
Cara Mengecilkan Ukuran Foto Secara Offline menggunakan MS Office

Cara Kompres dan Resize Foto secara offline menggunakan MS Office
Jika ada pertanyaan mengenai bagaimana mengecilkan ukuran ukuran foto secara offline? maka artikel ini adalah jawabannya. ya, pada kesempatan kali ini saya akan berbagi tutorial kompres dan resize foto/gambar secara offline dan aplikasi yang saya gunakan adalah aplikasi yang biasanya sudah terinstal di laptop yaitu Microsoft Ofice, untuk versi yang saya pakai adalah mocrosoft office 2010.


Baca Juga:

Banyak orang mencari cara bagaimana mengecilkan ukuran foto baik secara offline maupun online. terutama untuk saat ini karena pendaftaran CPNS sedang dibuka dan untuk foto yang diupload adalah maksimal 200 kb, hal ini tentu akan sangat merepotkan jika foto yang kita miliki adalah foto-foto berukuran besar atau lebih dari batas ketentuan upload.


Terlepas dari hal itu, File gambar atau foto dengan kualitas bagus pastinya memiliki ukuran file yang besar pula. Apalagi saat ini kamera-kamera Smartphone sudah lebih canggih. Dan tidak sedikit juga produk smartphone yang mengerluarkan jenis kamera phone. Yang artinya smartphone tersebut memang di prioritaskan untuk kegiatan foto.. namun untuk upload sendiri membutuhkan waktu yang lebih lama dan akan lebih banyak memakan data seluler kita, entah itu untuk keperluan mencari kerja ataupun hanya sebagaii eksistensi di media sosial yang kita miliki.

Ukuran file foto yang besar tentunya akan cepat menghabiskan banyak ruang memori. Terutama untuk kalangan kaum hawa yang doyan banget selfie-selfie.

Selain untuk mengurangi space memori, cara mengkompres ukuran file foto ini juga bisa digunakan untuk keperluan pekerjaan dan lain - lain.

Seperti contoh untuk mengirim E-mail, banner iklan untuk di pasag pada halaman web, dan lain sebagainya.

Baca Juga:

dan cara memperkecil ukuran foto ini sebagai solusi untuk lebih menghemat kuota data seluser yang kita miliki, karena cara ini dilakukan secara offline (tanpa sambungan internet) dan dengan aplikasi seadanya, ya saya bilang seadanya karena kebanyakan laptop sudah terinstal aplikasi Microsoft office ini.

oke, tanpa banyak basa basi dan mengurangi kemungkinan pembahasan yang melebar kemana- mana mari langsung simak cara memperkecil ukuran foto secara offline di bawah ini:

Langkah pertama
untuk langkah pertama silahkan klik kanan pada foto/gambar yang ingin dikecilkan kemudian pilih open with dan scrol ke samping lalu pilih microsoft office. untuk lebih jelasnya silahkan lihat gambar di bawah ini:

cara memperkecil ukuran foto secara offline
Langkah awal untuk memperkecil ukuran foto

Langkah Kedua
Jika langkah pertama sudah dilakukan maka Microsoft Office akan terbuka dan untuk lanhkah kedua langsung saja klik Edit pictures di bagian atas.

cara memperkecil ukuran foto secara offline
Langkah kedua cara memperkecil ukuran foto
Langkah Ketiga
setelah tombol Edit pictures di klik maka di sebelah kanan akan muncul gambar seperti ini:
cara kompres foto 200 kb
Resize dan Komres Foto
silahkan pilih resize atau compress picture, jika kamu memilih Compress picture maka tampilannya akan seperti ini:

Kompres Foro/gambar

Pilihan kompres ada pada lingkaran warna merah, dan untuk lingkaran warna biru adalah ukuran file sebelum dan sesudah di kompres nantinya, silahkan pilih ukuran yang diinginkan kemudian klik OK.

Baca Juga:

bagimana sudah puas? dan jika belum puas dengan hasilnya maka silahkan ulangi langkah kedua dengan klik edit pictures di bagian atas kemudian pilih resize, jika kamu memilih resize maka tampilannya kurang lebih akan seperti ini:

Resize foto/gambar




silahkan gulirkan mouse ke lingkaran warna merah, 100% adalah ukuran asli, untuk memperkecil silahkan kurangi presentasenya dan untuk memperbesas ukuran foto silahkan tambah presentasenya, untuk ukuran setelah di resize ada pada lingkaran warna biru. kemudian klik OK.

Langkah terakhir
untuk langkah terakhir adalah menyimpan hasil foto kita yang telah kita edit tadi. cara dengan klik File di bagian kiri atas kemudian silahkan pilih Save atau Save As.
Menyimpal hasil foto yang sudah dikompres atau resize


Pilihan Save untuk menimpah file lama kita tanpa membuat file foto baru dan pilihan Save As untuk membuat File baru, jadi file foto sebelum kita edit tidak akan hilang.


Bagaimana, mudah bukan? jika ada yang tidak dimengerti silahkan tulis di komentar,
demikian artikel kali ini tentang cara memperkecil ukuran foto secara offline dengan microsoft office.

Terima kasih dan semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment